Wednesday, June 19, 2013

Resep Pepes Ayam Kelapa

Pepes ayam kali ini terasa lebih gurih dengan campuran kelapa muda yang diparut kasar. Daun pisang sebagai pembungkus sajian ini turut andil memberikan rasa dan aroma yang sangat khas. Bakar atau panggang terlebih dulu sebelum disajikan agar pepes ayam kali ini lebih harum dan gurih.

 Pepes Ayam Kelapa


Bahan:
1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
250 gram kelapa parut
2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok makan air jeruk limau
4 lembar daun salam, dipotong-potong

Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai merah keriting
3 cm lengkuas

Cara membuat:

    Campur ayam, bumbu halus, kelapa parut, garam, gula pasir, dan air jeruk limau. Aduk rata.
    Ambil selembar daun pisang. Beri daun salam. Tambahkan campuran ayam. Bungkus pepes.Semat  kedua sisinya dengan lidi.
    Kukus 50 menit diatas api sedang sampai matang.

Untuk 8 bungkus

Sumber: Sajian Sedap

Read More

Saturday, June 8, 2013

Resep Pepes Kerang Bumbu Bali

Pepes kerang bumbu bali. Setiap menyajikan hidangn seafood sesalu menjadi sajian yang dinantikan disetiap kesempatan. Sepetri kerang hijau yang kali ini dibuat pepes yang nikmat dengan aromanya yang sangat menggoda. Sebaiknya Anda menggunakan kerang hijau yang masih segar untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Pepes Kerang Bumbu Bali


Bahan:

300 gram kerang hijau kupas
1/2 sendok makan air jeruk nipis
2 batang serai, diiris miring
5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
1 buah tomat, dipotong-potong 8 bagian
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula merah, disisir
2 sendok makan minyak untuk menumis
daun pisang untuk membungkus

Bumbu Halus:

3 buah cabai merah besar
3 buah cabaimerak keriting
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm kunyit
1/2 sendok teh ketumbar bubuk
1 cm jahe
1/2 sendok teh terasi bakar

Cara membuat:


    Lumuri kerang dengan air jeruk nipis. Sisihkan.
    Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan tomat. Tumis sampai layu. Tambahkan garam dan gula merah sisir. Aduk rata. Angkat.
    Lumuri kerang dengan tumisan bumbu. Aduk rata.
    Ambil selembar daun pisang. Sendokkan campuran kerang. Bungkus pepes. Semat dengan lidi.
    Kukus di atas api sedang 25 menit sampai matang. Bakar sampai harum.



Untuk 7 buah

Sumber: Sajian Sedap

Read More

Saturday, June 1, 2013

Resep Pepes Tempe Jagung


INGIN menyajikan olahan pepes yang sehat? Coba saja dengan dengan isian tempe dan jagung. Meski sederhana, soal rasa boleh diadu!
 

Bahan:

300 tempe, kukus dan haluskan
400 gr jagung manis, disir
50 gr daging ayam
1 batang daun bawang, iris halus
2 tangkai kemangi
3 lembar daun salam
50 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1 butir telur, kocok
1 1/2 sdt garam
1/2 sdt gula pasir

Bumbu halus:
5 buah cabai merah
2 siung bawang putih
1 cm jahe
1 cm kunyit, dibakar

Cara membuat:
1. Tempe, jagung, daging ayam, daun bawang, kemangi, santan, telur, garam, dan gula dicampur menjadi satu.
2. Tambahkan bumbu halus dan aduk merata kembali sampai bumbu merata.
3. Ambil 1-2 sdm adonan di atas selembar daun pisang. Tambahkan daun salam dan cabai. Bungkus rapi dan sematkan dengan lidi.
4. Kukus pepes tempe jagung selama 20 menit sampai matang.
5. Angkat dan sajikan.

Resep disarikan dari tabloid Genie edisi 8/tahun IX
Read More
Powered by Blogger.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

© 2011 Resep Aneka Pepes, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena